Blog

5 Tips Penting Bagi Orang Tua Pemula Homeschooling

Ada 5 Tips Penting untuk Para Orangtua pemula yang homeschooling anaknya

1.  Homeschooling adalah proses jangka panjang. 

Sebagaimana jalur pendidikan formal lainnya yang akan mempengaruhi ritme kehidupan keluarga Anda, homeschooling juga memerlukan penyesuaian-penyesuaian dalam kehidupan keseharian Anda. Misalnya, Anda perlu menyediakan waktu dan ruang khusus di rumah untuk anak Anda belajar dan Anda mengajar secara teratur setiap hari, setiap minggu, setiap bulan dan sepanjang tahun-tahun masa belajar anak Anda. Meski pun homeschooling dapat sangat fleksible, namun rutinitas juga menjadi kunci anak Anda dan Anda berhasil dan bertumbuh.

2.  Cari tahu mengapa Anda menyukai dan memilih homeschooling. 

Tentu saja homeschooling memiliki banyak keuntungan, namun juga ada tantangannya. Anda perlu menggunakan semaksimal mungkin keuntungan homeschooling dan tangani dengan baik tantangan homeschooling. Sehingga homeschooling dapat mencapai visi pendidikan keluarga Anda dan anak Anda bertumbuh dan berkembang dengan efektif. Perluas wawasan Anda tentang homeschooling sehingga Anda terus bergerak maju mendampingi anak Anda.

3.  Ketrampilan apa saja yang perlu Anda miliki bersama pasangan. 

Misalnya, 

Anda perlu meningkatkan komunikasi dengan pasangan dalam pembagian peran dan tugas mendidik dan mengajar anak. 

Anda perlu rutin dating berdua pasangan untuk memperkuat hubungan Anda. Waktu yang Anda berikan bersama pasangan adalah sama pentingnya dengan waktu yang Anda berikan untuk anak Anda.

Ini menjadi benefit lain dari homeschooling, yaitu hubungan internal antar anggota keluarga dapat menjadi dekat, hangat, terpelihara, dan bertumbuh kuat dan sehat karena Anda secara sengaja mengatur waktu untuk membangun hubungan-hubungan tersebut.

4.  Bicarakan visi pendidikan keluarga  Anda.

Jika Anda ingin anak Anda menjadi seseorang yang seperti Tuhan inginkan, Anda perlu merumuskannya. Inilah yang disebut visi. Dari visi inilah Anda melahirkan strategi, yang kemudian melahirkan kegiatan dan belajar harian anak Anda dan Anda sendiri.

5.  Pelajari CARA MENGAJAR yang baik. 

Anda adalah guru terbaik anak Anda. Anak Anda unik. Anda juga unik. Pelajari cara mengajar yang baik. Cara mengajar yang baik sama pentingnya dengan materi yang baik. Sayang sekali jika materinya baik, tapi cara mengajar Anda kurang baik. Misalnya,  Anda tidak sabaran, dalam keadaan capek, dan terburu-buru, maka pembelajaran menjadi tidak efektif bahkan gagal.  Anda perlu semakin trampil menyampaikan materi kepada anak Anda sehingga anak Anda dapat mengerti dengan mudah.

Sumber: PelatihanHomeschooling.Com